Minggu, 19 Mei 2013

Perkembangan Teknologi Konsol Game

Siapa sih yang gag kenal game? sekarang mulai dari anak - anak, anak muda, bahkan sampai orang dewasa bermain game hal ini disebabkan makin banyak tingkat stress didunia ini. Makin banyak peminat game maka perindustrian game makin berlomba - lomba untuk membuat game yang menarik dan banyak diminati orang. Pada kali ini saya akan membahas mengenai perkembangan konsol game yang ada di dunia.


Generasi pertama ( Tahun 1972 )
Generasi pertama konsol game video berlangsung pada tahun 1972 kemudian dirilislah  Magnavox Odyssey sampai tahun 1977  “pong”-style produsen konsol meninggalkan pasar secara massal karena pengenalan dan keberhasilan mikroprosesor berbasis konsol.

Generasi kedua ( Tahun 1976 )
Generasi ini bisa disebut era awal 8 bit dengan merilis  Fairchild Channel F dan Radofin 1292 Advanced Programmable Video sistem. Di era generasi kedua ini yang menjadi primadona konsol game adalah konsol game ATARI.

Generasi ketiga ( Tahun 1983 )
 Jepang Family Computer atau lebih dikenal dengan nama FAMICOM(kemudian dikenal sebagai Nintendo Entertainment System di seluruh dunia) mulai dipasarkan. Walaupun konsol generasi sebelumnya juga menggunakan 8-bit processor, pada akhir generasi inilah konsol yang pertama kali diberi label oleh mereka “bit”. Ini juga masuk ke mode sebagai sistem 16-bit seperti Mega Drive / Genesis dipasarkan untuk membedakan antara generasi konsol.

Generasi keempat ( Tahun 1989 - 1992 )
Generasi ini disebut generasi 16 bit. sebuah perusahaan bernama Sega mencoba menyaingi Nintendo.  Sega merilis konsol next-generation mereka, Sega Mega Drive (yang juga dikenal dengan Sega Genesis). Konsol ini menyajikan gambar yang lebih tajam dan animasi yang lebih halus dibanding FAMICOM.

Generasi kelima
Generasi kelima atau disebut juga dengan era konsol 32 bit. dimana konsol game yang paling populer pada generasi ini adalah Sony Playstation

Generasi keenam
Generasi keenam ini ditandai dengan munculnya konsol-konsol game next generation dari masing-masing perusahaan seperti SONY, SEGA,Nintendo serta munculnya satu lagi konsol game baru yang diluncurkan oleh Microsoft yang diberi nama Xbox.

Generasi ketujuh
3 perusahaan konsol terbesar(Sony, Nintendo, dan Microsoft) mengeluarkan kembali konsol next-generation mereka keluaran terbaru. Sony mengeluarkan konsol next-gen yang diberi nama PS3(Playstation 3), lalu Nintendo dengan Nintendo Wii kemudian Microsoft dengan Xbox 360.


Sumber :




Tidak ada komentar:

Posting Komentar